Apa Itu Foyer?

Foyer adalah ruang transisi di dalam rumah, yang terletak di antara teras dengan bagian dalam rumah. Banyak orang beranggapan bahwa foyer dan teras adalah sama. Padahal teras jelas berada di luar rumah, sedangkan foyer berada di dalam rumah. Seperti dilansir pada situs annahape.com , dalam rumah modern, fungsi ruang tamu sudah sering dihilangkan. Banyak tamu yang datang ke rumah sudah diperkirakan, yaitu : teman dekat, keluarga, atau orang dekat yang bisa langsung diterima di ruang duduk (living room). Sedangkan percakapan serius soal bisnis bisa dilakukan di luar rumah.

Jadi, foyer berfungsi sebagai ruang transisi, ruang selamat datang, dimana Anda membuka pintu, mengucapkan selamat datang, berbicara basa-basi, lalu mempersilakan tamu masuk. Di foyer, tamu bisa meletakkan bawaan yang merepotkan, seperti : jas hujan, payung, kunci mobil, tas, atau mungkin sepatu yang basah/kotor.

Kadang orang mengkombinasikan fungsi foyer sebagai ruang untuk tamu yang datang cuma sebentar. Sales yang menawarkan barang, kurir yang mengambil titipan, atau Pak RT yang mengumpulkan iuran warga. Maka, di foyer bisa diletakkan dua kursi dan sebuah meja kecil. Kalau begitu Anda pun dapat memanfaatkan foyer sebagai tempat anda membaca koran di pagi hari.

Sebagai ruang transisi, foyer mungkin dapat kelihatan dari luar rumah, yaitu saat pintu dibuka lebar-lebar. Dan Anda tidak perlu khawatir orang melihat isi dalam rumah Anda dari luar. Udara dapat masuk, bagian interior rumah yang menawan sudah kelihatan, tetapi privacy anda tetap terjaga.
Pilihan warna cat yang hangat, penataan lampu yang tepat, sebuah lukisan, cermin atau meja kecil dan sebuah vas bunga, dapat memperkuat fungsi foyer. Foyer dapat menjadi semacam undangan, ungkapan selamat datang, dan janji suasana hangat yang akan diterima tamu di dalam rumah.

foyer

Sumber :
Tip 30 Lebih Jauh tentang Foyer, Cermin Kehangatan Penghuni Rumah
www.rumah.com
http://indekor-furnishing.blogspot.co.id/2013/09/foyer-untuk-rumah-kecil.html
www.decorpad.com
www.architectureartdesigns.com

Studium General “Green Building”

Pada hari Senin, 26 September 2016, Prodi Arsitektur Uwika berkesempatan mengadakan Studium General yang mengulas tentang Green Building dengan pemateri Bp. Ary Dwi Jatmiko, S.T., M.T. Adapun materi pembahasannya meliputi pengertian tentang Green Building, greenship criteria, energy effiency & conservation, indoor health & comfort, dll. Diharapkan dari materi yang sudah disampaikan dapat bermanfaat untuk menambah wawasan dan pengetahuan mahasiswa arsitektur akan pentingnya pengetahuan ini untuk bumi yang lebih baik.

20160926_103411

PEMBA 2016 oleh Prodi Arsitektur UWIKA

Selasa, 16 Agustus 2016 di kampus Universitas Widya Kartika diselenggarakan kegiatan Pekan Mahasiswa Baru (PEMBA) 2016 oleh masing-masing Prodi. Dari Prodi Arsitektur, acara dimulai pada pukul 08.00 wib, diawali dengan sesi perkenalan dosen-dosen arsitektur dan tentang struktur organisasi Prodi Arsitektur Uwika oleh Ibu Shirleyana, S.T., MSc. RDP selaku Ka Prodi Arsitektur Universitas Widya Kartika, kemudian dilanjutkan dengan paparan tentang kurikulum Prodi Arsitektur, Visi Misi Tujuan & Karakteristik Arsitektur Uwika oleh Ibu Ririn Dina M., S.T., M.T. dan berikutnya tentang budaya belajar yang mencakup perkuliahan studio, sketsa, e-learning edmodo, dan berlanjut keliling ke kelas-kelas studio oleh Bapak Ary Dwi J., S.T., M.T.

20160816_094051

Jalur Prestasi Fakultas Teknik

Fakultas Teknik Universitas Widya Kartika memberikan kesempatan luar biasa kepada calon mahasiswa baru dengan memberikan potongan biaya pengembangan sebesar 20% – 50% bagi kalian yang berprestasi.

Bergabunglah pada program studi berikut

  • Teknik Sipil
  • Teknik Informatika
  • Teknik Elektro, dan
  • Arsitektur

Caranya, kirim SMS dengan format Nama/Asal Sekolah/Alamat/Program Studi yang dituju/  Kirim sms ke nomor 085 646 001 796.
Paling Lambat 12 Juli 2016

Pastikan kalian tidak melewatkan program special ini. Ayo segeralah sms!

Pemilihan Ketua HIMA ARS Arsitektur Uwika

Hari Kamis, 09 Juni 2016, diselenggarakan Pemilihan Ketua Himpunan Mahasiswa Arsitektur (HIMA) ARS untuk masa bakti tahun ajaran 2016-2017.
Penetapan calon Ketua Himpunan Mahasiswa Arsitektur (HIMA) ARS dilakukan setelah beberapa hari sebelumnya diadakan pemilihan suara secara terbuka untuk semua angkatan mahasiswa Prodi Arsitektur Uwika, yang kemudian diperoleh 3 (tiga) nama calon Ketua Himpunan Mahasiswa Arsitektur (HIMA) ARS, yaitu Zakarias Rova yang mengedepankan kreatifitas dalam berarsitektur, Johan Sebastian yang mempunyai visi menciptakan dan mempererat kebersamaan di dalam internal dan eksternal kampus, dan Ahlam Awwal yang mengutamakan kemandirian berkegiatan dalam HIMA ARS Uwika.

Setelah diadakan pemungutan suara oleh semua mahasiswa beserta dosen-dosen Arsitektur Uwika, terpilih Johan Sebastian dengan perolehan suara terbanyak. Dengan telah terpilihnya Ketua HIMA ARS yang baru, diharapkan bisa membawa HIMA ARS Uwika menjadi lebih baik dan dapat berkomunikasi aktif serta menjalin kerja sama dengan pihak internal maupun eksternal kampus dengan berbagai kegiatannya, agar tercipta suasana kebersamaan yang saling membutuhkan sebagaimana yang telah dilakukan oleh HIMA ARS periode sebelumnya.

Pendaftaran Jalur Beasiswa Potongan Uang Gedung 25% dan 50% untuk Peserta SBMPTN 2016

Prodi Arsitektur – Universitas Widya Kartika Surabaya membuka kesempatan pendaftaran jalur beasiswa potongan uang gedung sebesar 25% dan 50% bagi peserta SBMPTN 2016.

Cara pendaftaran, ketik : nama/asal sekolah/alamat rumah/rata-rata nilai UNAS,          kirim ke 081232770503, paling lambat 20 Juni 2016.

Jangan lupa untuk check pengumuman di arsitektur.widyakartika.ac.id  ya… 🙂

 

Puteri Favorite – Puteri Kampus Jawa Timur 2016

Selamat kepada Megawati Wijaya, sebagai mahasiswa Program Studi Arsitektur Universitas Widya Kartika Surabaya telah berhasil menjadi Puteri Favorite dalam ajang pemilihan Puteri Kampus Jawa Timur 2016. Megawati lolos seleksi dari total 135 peserta dari seluruh Jawa Timur. Acara Grand Final diadakan hari Sabtu, 28 Mei 2016 di Balai Pemuda Surabaya. Acara tersebut diikuti 30 Finalis Puteri Kampus, dan diselenggarakan oleh ISWI (Ikatan Sarjana Wanita Indonesia) Jawa Timur.

Dengan keikutsertaan mahasiswa dalam acara tersebut, diharapkan melatih kemampuan softskill yang tidak didapatkan di perkuliahan. Selamat sekali lagi untuk Megawati Wijaya,  dapat membawa nama baik dan prestasi bagi Program Studi Arsitektur Uwika.

Mahasiswa Arsitektur Uwika masuk 30 Finalis Putri Kampus Jawa Timur 2016

Tahun ini, salah seorang mahasiswa Arsitektur Universitas Widya Kartika, Megawati Wijaya, angkatan 2013, lolos ke dalam 30 finalis Putri Kampus Jawa Timur 2016. Acara tersebut diadakan oleh Ikatan Sarjana Wanita  (ISWI) Jawa Timur, dan diikuti oleh putri-putri Perguruan Tinggi se- Jawa Timur. Ada beberapa kategori dalam Pemilihan Putri Kampus 2016 ini, yaitu:
1. Putri Kampus Jatim 2016
2. Putri Creative
3. Putri Smart
4. Putri Persahabatan
5. Putri Peduli Sosial
6. Putri Peduli Lingkungan
7. Putri Favorite
8. Best Costume

Final akan diadakan hari Sabtu, 28 Mei 2016, pk. 18.30 WIB di Gedung Balai Pemuda Surabaya. Ayo datang dan dukung lewat sms, caranya: ketik PPK16(spasi)21 kirim ke 3934 (khusus nomer telkomsel, biaya per sms Rp. 880,-).

Studium General Arsitektur Uwika: Kunjungan ke Milan Gallery Surabaya

Hari Kamis, 24 Maret 2016, Program Studi Arsitektur dari Universitas Widya Kartika Surabaya, berkesempatan mengunjungi Milan Galery di Jalan Pahlawan No. 2 Surabaya. Galeri Milan di Jalan Pahlawan tersebut terdiri dari 3 jenis Produk: Keramik Milan, Genteng M-Class, dan Gypsum Elephant. Mahasiswa arsitektur mendapat kesempatan untuk mendengar presentasi ketiga jenis bahan tersebut sebagai referensi bahan bangunan. Selain presentasi tentang bahan, Galeri Milan juga menarik untuk ditinjau dalam hal penataan dan desain interior finishing keramik. Mahasiswa bisa melihat aplikasi pemasangan keramik, untuk dinding, lantai, meja, dsb.

Studium General di Milan Gallery

Di akhir presentasi, mahasiswa mendapat doorprize menarik serta hadiah bagi yang dapat menjawab pertanyaan yang diberikan, sekaligus makan siang bersama. Semoga dengan acara Studium General seperti ini, mahasiswa dapat belajar secara menyenangkan, di luar kampus, dengan suasana berbeda, untuk melengkapi materi kuliah yang didapatkan di dalam kampus.

Foto bersama dosen, mahasiwa dan staff Milan Gallery

Dibuka Pendaftaran untuk Tahun Ajaran 2016/2017

Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional, khusus pendaftaran di Bulan Mei, mendapat potongan Uang Gedung sebesar Rp. 500.000,-. Hubungi Kampus Universitas Widya Kartika di bagian Admission Lt. 2 atau 031 5961867 untuk informasi selengkapnya.

Selamat Hari Pendidikan Nasional !